Notification

×

Iklan

Banjir di Desa Lampasio, BPBD : Tidak Ada Korban Jiwa

| Februari 27, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2025-03-11T16:36:39Z



TREND SULAWESI - Banjir yang terjadi  di Satuan Permukiman Transmigrasi UPT Lampasio Desa Lampasio Kecamatan Lampasio pada Hari Selasa Tanggal 27 Februari 2024, mengakibatkan sejumlah fasilitas umum dan rumah warga terdampak banjir. 


Kabid Kedaruratan Zulkifly, SSTP yang dikonfirmasi media ini, membenarkan kejadian tersebut. 


"Banjir ini diakibatkan karena tingginya curah hujan serta tanggul pengaman sudah mengalami kerusakan sehingga luapan air sungai marajae melintasi tanggul dan menggenangi wilayah disekitarnya," Kabid Kedaruratan Zulkifly, SSTP, Selasa 27 Februari 2024.


Banjir yang menggenangi wilayah UPT Lampasio kata dia, menyebabkan rusaknya fasilitas umum seperti jalan, pemukiman penduduk, perkebunan warga serta menambah kerusakan tanggul. 


"Rehabilitasi Tanggul yang berbatasan langsung dengan pemukiman warga untuk mengurangi dampak banjir, " harapnya. 


" mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan selama cuaca ekstrem, karena dapat terjadi bencana sewaktu-waktu seperti banjir dan tanah longsor," ujarnya


×
Berita Terbaru Update